Harga Ponsel Android Samsung Galaxy J3 Emerge, Spesifikasi Layar 5 Inci

Artikel terkait : Harga Ponsel Android Samsung Galaxy J3 Emerge, Spesifikasi Layar 5 Inci

Harga Ponsel Android Samsung Galaxy J3 Emerge. Tak banyak yang diketahui ternyata Samsung telah merilis Samsung Galaxy J3 Emerge di Amerika Serikat. Penggemar menyakini ponsel ini untuk versi Global disebut juga sebagai Samsung Galaxy J3 (2017), namun hal ini sepertinya berbeda dengan J3 Emerge. Ponsel ini hadir dengan spesifikasi kelas pemula hingga menengah dengan sokongan mesin standar Octa-core dengan kapasitas RAM hanya 1.5 GB saja.

Ponsel ini baru tersedia dipasar Amerika Serikat dan belum diketahui apakah nantinya akan masuk kepasar Global atau tidak, atau bisa jadi masuk ke pasar Global dengan nama berbeda. Harga ponsel Android Samsung Galaxy J3 Emerge di Amerika Serikat dibandrol cukup tinggi yakni mencapai USD.235 atau skeitar Rp.3 jutaan, namun jika ponsel ini masuk ke pasar Asia kemungkinan harganya tak akan lebih dari Rp.1,9 jutaan. Lantas bagaimana sebenarnya spesifikasi ponsel ini? Mari kita lihat dalam tabel dibawah ini.
Harga Samsung Galaxy J3 Emerge terbaru
Spesifikasi Lengkap Ponsel Android Samsung Galaxy J3 Emerge

Spesifikasi Lengkap Ponsel Android Murah Samsung Galaxy J3 Emerge


  • Layar
  • Capacitive touchscreen, 16M colors
  • Ukuran : 5.0 inci, 720 x 1280 pixels (~294 ppi pixel density)
  • Rasio Layar terhadap Bodi: (~69.8% screen-to-body ratio)
  • Multitouch
  • Sensors: Accelerometer, gyro, proximity, compass
  • Mesin
  • Chipset: Qualcomm MSM8937 Snapdragon 430
  • Prosessor : Octa-core 1.4 GHz Cortex-A53
  • GPU: adreno 505
  • Sistem Operasi
  • OS : Android OS, v6.0.1 (Marshmallow)
  • UI : TouchWiz UI
  • Memori
  • RAM 1.5 GB
  • Memori Internal 16 GB
  • microSD hingga 256 GB
  • Kamera Depan
  • 2 MP, f/1.9
  • Kamera Belakang
  • 5 MP, f/1.9, LED flash
  • Features: Geo-tagging, touch focus, face detection, HDR
  • Video: 1080p@30fps
  • Baterai
  • Removable Li-Ion 2600 mAh
  • Fitur
  • Active noise cancellation with dedicated mic
  • MP4/H.264 player
  • MP3/WAV/eAAC+/Flac player
  • Photo/video editor
  • Document viewer
  • Konektivitas
  • Single SIM atau Dual SIM GSM
  • Internet: 3G dan 4G LTE
  • Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, WiFi Direct, hotspot
  • Bluetooth v4.2 A2DP
  • microUSB 2.0, USB On The Go
  • Browser HTML5
  • A-GPS GLONASS
  • FM Radio
Harga Ponsel Android Samsung Galaxy J3 Emerge

Kelebihan Ponsel Android Murah Samsung Galaxy J3 Emerge

  • Ponsel murah tapi desainnya cukup unik dan elegan, beda dengan ponsel murah Samsung lainnya yang pernah ada. Bagian belakangnya terlihat kamera membulat yang yang ditutupi garis lurus seperti "Ninja Turtle". Sementara disisi depan memang tak ubahnya ponsel Samsung dengan layar yang cukup lapang dan mezel yang lumayan minimalis. Meski harga ponsel ini cukup bersaing namun terlihat cukup berkelas.
  • Ukuran layarnya udah pas banget dengan 5 inci yang dibekali resolusi setara HD, pastinya udah lebih dari cukup untuk tampilan yang jernih dan jelas. Sayang informasi panel atau material layar yang digunakan belum diketahui, juga disayangkan tak ada info apakah ada lapisan anti gores atau tidak. Tai kalau berbicara kenyamanan, ponsel dengan layar 5 inci menjadi pilihan banyak orang.
  • Gak masalah sistem operasi android Samsung Galaxy J3 Emerge masih versi 6.0.1 Marshmalow. Lagian gak terlalu jauh perbedaannya dengan versi 7.0 Nougat, masih sama-sama kaya fitur dan sanggup meningkatkan kemampuan ponsel. Antar muka yang khas dan user firendly dengan OS TouchWiz UI.
  • Keunggulan ponsel android Samsung Galaxy J3 Emerge lainnya adalah kemampuan yang lumaan handal dikelasnya. Dengan otak prosessor Qualcomm Snapdragon 430 bertenaga Octa-core 1.4 GHz Cortex-A53, kemampuan ponsel dalam mengolah data semakin terasa cepat, sekalipun hanya didukung oleh RAM tanggung 1.5 GB. Untuk sekedar ngegame tentu masih lumayan nyaman, apalagi grafis yang dihasilkan dipastikan sangat halus dan realistis dengan GPU Adreno 505.
  • Urusan penyimpanan hanya dibekali 16 GB memori bawaan, maklum saja harga ponsel Android murah Samsung Galaxy J3 Emerge hanya sekitar Rp.1,9 jutaan. penambahan masih bisa dilakukan hingga 256 GB menggunakan microSD, untungnya slot microSD berdiri sendiri sehingga gak ganggu slot si card 2.
  • Sekalipun kamera ponsel ini hanya 2 MP disisi depan dan 5 MP disisi belakang, tapi dengan fitur aperture f/1.9 tentu kualitas gambar foto yang dihasilkan masih terlihat tajam dan jernih.
  • Ponsel ini tersedia versi dual sim GSM dengan dukungan jaringan 3G dan 4G LTE. Juga dilengkapi dengan Wifi, bluetooth v4.2, microUSB 2.0, A-GPS hingga Radio FM.
  • Kapasitas baterai cukup meski hanya 2600 mAh dengan jenis Removable atau bisa dilepas, dikabarkan dengan baterai ini ponsel Samsung Galaxy J3 Emerge memiliki waktu aktif bicara hingga 23 jam dijaringan 3G.

Kekurangan Ponsel Android Murah Samsung Galaxy J3 Emerge

  • Sayangnya gak diketahui lapisan anti gores pada layarnya, bisa jadi tidak dilengkapi mengingat harga ponsel Android Samsung Galaxy J3 Emerge cukup murah sekitar Rp.1,9 jutaan.
  • Meski kamera mampu menciptakan gambar berkualitas, namun ukurannya sangat disayangkan masih sangat minimalis yakni hanya 2 MP dibagian depan dan 5 MP dibagian belakangnya.

Artikel Harga Ponsel Android Murah Terbaru Lainnya :

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright © 2015 Harga Ponsel Android Murah Terbaru | Design by Bamz