Harga Ponsel Android Murah Samsung Galaxy J2 Prime, Spesifikasi Terbaru

Artikel terkait : Harga Ponsel Android Murah Samsung Galaxy J2 Prime, Spesifikasi Terbaru

Harga Ponsel Android Murah Samsung Galaxy J2 Prime. Ponsle ini dirilis bulan November 2016 lalu untuk menyasar kalangan pemula, meski demikian spesifikasinya sudah cukup lumayan mumpuni. Harga Samsung Galaxy J2 Prime terbaru dibandrol Rp.1.499.000 di beberapa marketplace tanah air. Lantas apa keunggulan dan kekurangan ponsel ini? Nih simak ulasannya dibawah ini ya:

Kelebihan Samsung Galaxy J2 Prime

  • Ponsel ini terbagid alam dua pilihan jumlah sim card GSM yang digunakan, sobat bisa pilih versi single sim atau dual sim. Yang pasti ponsel dual sim lebih memudahkan urusan komunikasi, makin lancar dan lebuh mudah mengatur kebutuhan komunikasi dan paket data internet.
  • Ponsel ini juga selain mendukung jaringan 3G, juga dukungan jaringan 4G LTE, artinya aktivitas internetan akan semakin cepat, seperti download dan upload, bagi yang suka browsing tentu saja makin nyaman dan juga saat memutar video youtube. Kecepatan akses internet tergantung dimana sobat berada.
  • Spesifikasi layar Samsung Galaxy J2 Prime udah cukup pas lah dengan 5 inci jenis capacitive touchscreen. Meski resolusinya masih minim hanya 540 x 960 tapi masih terlihat jernih dan juga kerapatan 220 ppi cukup untuk layar lebih terang dan jelas.
  • Apalagi ponsel ini sudah berjalan dengan sistem operasi android 6.0 Marshmallow yang merupakan OS Android terbaru dengan beragam fitur unggulan, lebih responsif serta antar muka lebih efisien dan memudahkan.
  • Kemampuan permesinan ponsel android murah Samsung Galaxy J2 Prime juga cukup handal, sekalipun spesifikasi permesinannya sangat minimalis, berbekal prosessor Quad-core 1.4 GHz Cortex-A53 namun didukung chipset MediaTek MT6735T 64 bit dan RAM 1.5 GB, sudah cukup lah untuk multitasking yang lancar atau untuk sobat yang gemar ngegame sambil online, rasanya tak ada masalah yang berarti. Grafis juga cukup jelas dan halus meski dengan GPU sekelas Mali-T720MP2.
  • Kamera depan 5 MP dan belakang 8 MP dengan fitur standar, minimalis banget, tapi hasilnya masih cukup bisa dibanggakan, untuk ponsel android Samsung yang hanya Rp.1,499 jutaan memang terkesan memaksakan, tapi lumayan lah dari pada enggak.
  • Kapasitas baterai cukup besar 2600 mAh jenis Li-Ion dan bisa dilepas. Mengingat ponsel ini dibekali komponen standar yang tidak menguras daya terlalu besar, dengan baterai ini kemungkinan ponsel ini bisa tahan seharian penuh.
  • Fiturnya lumayan lengkap, meski gak dilengkapi fingerprint sensor dan lapisan anti gores, ponsel ini masih menyediakan fitur konektivitas tandar, Wifi, bluetooth dan microUSB serta ada FM Radio dan juga A-GPS.
Ponsel android Murah Samsung Galaxy J2 Prime terbaru

Kekurangan Samsung Galaxy J2 Prime

  • Ukuran layar sih udah sangat pas meski spesifikasinya masih minimalis dengan resolusi dibawah standar HD, tapi masalahnya bukan itu melainkan tanpa lapisan anti gores membuat kita was was saat hendak menyimpan ponsel di saku celana, takut kegores, kalau beli lapisan anti gores tambahan dari plastik tentu saja mengurangi kenyamanan saat pengoperasian, kayak ada yang ngehalangin gitu.
  • Kapasitas memorinya kecil banget hanya 8 GB, tahun 2017 bentar lagi ya, kapasitas tersebut udah gak relevan lagi mengingat kebutuhan ponsel pintar makin pesat, pengguna juga makin aktif menyimpan banyak file dan aplikasi. meski tanbahan bisa dilakukan dengan microSD hingga 256 GB, namun tetap aja kaya kayak ada yang kurang kalau memori bawaan minimalis gitu.

Spesifikasi Lengkap Ponsel Android Murah Samsung Galaxy J2 Prime

Layar
  • Capacitive touchscreen, 16M colors
  • Ukuran : 5.0 inci, 540 x 960 pixels (~220 ppi pixel density)
  • Multitouch
Mesin
  • Chipset: Mediatek MT6737T
  • Prosessor : Quad-core 1.4 GHz Cortex-A53
  • Chipset : Mali-T720MP2
Sistem Operasi
  • OS : Android OS, v6.0 (Marshmallow)
  • UI : TouchWiz UI
Memori
  • RAM 4 GB
  • Memori Internal 8 GB
  • microSD hingga 256 GB
Kamera Depan
  • 5 MP
Kamera Belakang
  • 8 MP
  • Autofocus, LED flash, 1/2.3" sensor size, geo-tagging, touch focus, face detection, HDR, panorama, Video: 720p@30fps
Baterai
  • Removable Li-Ion 2600 mAh
Fitur
  • MP4/H.264 player
  • MP3/WAV/eAAC+/Flac player
  • Photo/video editor
  • Document viewer
Konektivitas
  • Single SIM atau Dual SIM GSM
  • Internet: 3G dan 4G LTE
  • Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, WiFi Direct, hotspot
  • Bluetooth v4.2 A2DP
  • microUSB 2.0, USB On The Go

Artikel Harga Ponsel Android Murah Terbaru Lainnya :

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright © 2015 Harga Ponsel Android Murah Terbaru | Design by Bamz